Romansa Marinir dan Musisi, Pernikahan Pura-pura Berujung Sayang

Zonadunia.com – Hallo, sobat Zidu. Tak terasa akhir pekan sudah berakhir saja ya. Nah, Zidu punya rekomendasi film romantis untuk mengakhiri weekend kamu dengan tontonan manis. Film ini sempat menyita banyak perhatian pecinta film dan akhirnya trending di platform Netflix .

Purple Hearts merupakan film asal Amerika yang mengangkat tema pernikahan kontrak karena masalah finansial. Cassie Salazar (Sofia Carson), gadis dengan karakter kuat dan mandiri memiliki impian untuk menjadi penyanyi terkenal. Sayangnya, gajinya sebagai pelayan bar tidak lagi cukup untuk membeli obat diabetesnya.

Cassie memiliki ide untuk menikah dengan seorang marinir demi mendapatkan tunjangan kesehatan dari pihak militer. Penyakit diabetes tipe 1 yang diderita Cassie membuatnya membutuhkan suntikan insulin secara rutin.

Sementara itu, Luke Morrow (Nicholas Galitzine) adalah seorang marinir dengan utang besar akibat masa lalunya. Walaupun pertemuan mereka berdua tidak berawal baik, tetapi akhirnya Cassie dan Luke setuju untuk melakukan pernikahan kontrak untuk mendapatkan tunjangan.

Lagu berjudul Come Back Home diciptakan Cassie terinspirasi dari Luke yang sedang berjuang di Irak.

Lewat film ini, penonton tidak hanya dimanjakan oleh visual para pemainnya tetapi juga lagu-lagu orisinil Sofia Carson. Bahkan, para anggota militer di film ini saja luluh dengan suara merdunya, hehe.

Karir Cassie bersama grup musiknya semakin sukses setelah mendapatkan tawaran rekaman dari sebuah label musik. Namun tiba-tiba, Cassie dikejutkan oleh panggilan yang memberitahunya bahwa Luke terluka parah dan akan segera dipulangkan.

Mau tidak mau sebagai ‘istri yang baik’ Cassie harus merawat Luke dengan sabar. Tak hanya itu, pernikahan mereka semakin diuji kala masa lalu Luke kembali menghantuinya.

Akankah pernikahan kontrak mereka berjalan mulus tanpa diketahui pihak militer? Watch and  find out.

Advertisement

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s